5 Hal Yang Bisa Bikin Happy Ketika Bekerja

Mungkin kamu merasa bosan dengan pekerjaan kamu sekarang. Mungkin juga kamu merasa kantormu bukan tempat yang ideal buat bekerja. Eitss, tunggu dulu… Bisa jadi pemikiran-pemikiran tersebut hanya diakibatkan oleh satu permasalahan di kantor, lalu kamu jadi menilai semuanya menjadi negatif.

Baca Juga : Jangan-jangan Kamu Pernah Mengalami Ini?

Perlu kamu tahu, sebenarnya ada banyak hal yang bisa kamu syukuri loh dari pekerjaanmu dan kantormu sekarang. Coba kita cek satu-satu ya!

1. Rekan Kerja Yang Seru

Ini salah satu hal yang patut disyukuri. Punya rekan kerja yang supportive, bersikap terbuka, tidak hiper-kompetitif dapat menjadi rekan yang menyenangkan. Belum lagi kalau selera humornya sama, bakal makin bisa seru-seruan walau tugas pekerjaan berat. Rekan kerja yang seru bisa menjadi obat ketika stress di kantor. Buat kamu yang kerja merantau, aspek ini penting banget, karena mereka akan menjadi bagian dari keluarga kamu diperantauan. Bayangin deh ketika harus berpisah sama mereka, pasti kamu akan merasa sedih banget.

2. Gaji Lancar Jaya

Waktu kamu masih belum dapat kerja, mungkin ngerasa menjadi beban keluarga karena nggak punya pemasukan sendiri. Sekarang? Bersyukur kamu bisa dapat gaji setiap bulannya. Bersyukur kamu mulai bisa mencukupi kebutuhan dirimu sendiri atau bahkan bisa membantu kebutuhan keluarga dengan gajimu. Kamu harus berbangga dengan pencapaian ini!

3. Fasilitas Kantor Yang Oke

Selain gaji dan rekan kerja, adanya fasilitas dari kantor seperti tempat gym, kantin, dan fasilitas hiburan menjadi poin plus yang bisa kamu syukuri. Fasilitas sederhana seperti adanya asuransi kesehatan, jatah cuti, transport, catering menjadi hal mendasar yang perlu kamu syukuri, karena kantormu peduli akan kesejahteraan karyawannya.

unsplash.com
4. Fleksibiltas

Bagi beberapa orang, aspek fleksibilitas menjadi hal yang langka untuk didapatkan. Pasalnya, tidak semua perusahaan tidak memberikan fleksibiltas dari segi lokasi kerja jam kerja, maupun pakaian. Ketika kamu memang menyukai segala sesuatu yang fleksibel dan kantormu memenuhi aspek ini, wajib bersyukur sih.

5. Program Pengembangan

Salah satu aspek yang jarang diketahui tapi sebenarnya sangat bermanfaat adalah tersedianya program pengembangan. Terkadang beberapa perusahaan memberikan program pengembangan atau training untuk karyawan-karyawannya agar memiliki pengetahuan yang luas dan dapat meningkatkan keterampilan. Nah… sejujurnya program ini bisa menjadi bekal untukmu kedepannya. Siapa tahu ilmu yang kamu dapatkan sekarang justru bermanfaat untukmu ketika kamu memutuskan untuk resign atau pensiun.

Bagaimana? Ternyata banyak ya yang bisa kita syukuri dari pekerjaan dan kantormu yang sekarang. Semoga kamu bisa terus merasa bahagia di tempat kerja, sehingga dapat memberikan dampak positif untuk efisensi dan efektivitas pekerjaan kamu ya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *