Jadi Ibu Rumah Tangga dan Wanita Karier, Bisakah? Intip Tipsnya

wanita karier

Bagi seorang wanita memutuskan pilihan sebagai ibu rumah dan wanita karier menjadi hal yang sulit untuk dilakukan. Menjadi ibu rumah tangga merupakan pekerjaan yang mulia bagi seorang wanita, tetapi menjadi wanita karier dapat membantu perekonomian keluarga.

Tak heran, di zaman modern saat ini banyak wanita yang memutuskan untuk menjadi ibu rumah tangga sekaligus tetap bekerja agar mandiri secara finansial. Keputusan ini sendiri sebenarnya tidak salah untuk diambil, namun perlu untuk kamu pikirkan berbagai resiko yang akan kamu hadapi.

Terlebih jika wanita tersebut telah memiliki anak, tentunya banyak hal yang menjadi pertimbangan untuk memutuskan hal tersebut. Seperti, ketika kamu memutuskan menjadi wanita karier akan banyak momen perkembangan anak yang bisa terlewatkan, namun jika memilih menjadi ibu rumah tangga bukan tidak mungkin kamu akan merasa kesulitan karena biaya hidup dan pendidikan yang semakin mahal.

Oleh karena itu, penting bagi kamu untuk mengetahui tips apa saja yang bisa dilakukan agar bisa menjalani ke dua peran tersebut dengan baik. Lantas apa saja tips untuk menjadi ibu rumah tangga dan wanita karier? Berikut EKRUTES.ID akan berikan tips yang bisa kamu lakukan. Yuk di simak!

Gimana cara jadi ibu rumah tangga dan wanita karier?

Jika kamu ingin menjadi ibu rumah tangga sekaligus wanita karier, tentu banyak hal yang harus kamu pertimbangkan. Salah satunya waktu untuk keluarga dan dirimu sendiri. Oleh karena itu, penting bagi kamu mengetahui beberapa tips berikut ini:

1. Mengatur waktu

Tipe pertama yang wajib kamu lakukan adalah mengatur waktu antara pekerjaan, keluarga dan diri sendiri. Sehingga meski kamu sangat sibuk dengan segala tugas kantor, kamu tidak akan mengabaikan kewajibanmu di rumah.

Kamu bisa melakukan manajemen waktu dengan mengalokasikan waktu secara tepat. Contohnya seperti ketika di rumah fokuskan waktu untuk keluarga, sehingga lupakan sejenak berbagai tugasmu di kantor, begitupun sebaliknya.

Dengan begitu kamu tidak akan merasa kewalahan untuk menjalani tugas kedua peran tersebut, serta keluarga dan rekan kerjamu juga tidak akan protes dengan kesibukan yang harus kamu bagi.

2. Jalin komunikasi yang baik

Kunci dari suksesnya sebuah hubungan adalah cara berkomunikasi dengan partner kita. Jika kamu tidak memiliki komunikasi yang baik dengan pasangan, hal ini tentu akan mempersulit pasangan atau rekan kerja mengetahui apa keinginanmu.

Dalam hubungan rumah tangga, perlu adanya kerjasama yang baik agar lebih mudah mengatur mood dan pikiranmu ketika berada di kantor maupun di rumah. Sehingga, kamu tidak akan mengalami stres akibat lelah bekerja di kantor dan di rumah.

3. Kelola keuangan keluarga

Salah satu tugas ibu rumah tangga adalah mengatur keuangan dalam keluarga. Kamu juga dapat menambahkan penghasilan bulanan kamu, sehingga bisa membantu kebutuhan finansial keluarga.

Pikirkan ketika kamu akan menggunakan uang tersebut untuk keperluan yang tidak penting dan membuat gajimu habis begitu saja. Kamu bisa alokasikan gaji yang kamu dapatkan sebagai tabungan atau dana darurat untuk masa tabungan.

Supaya jika ada hal mendadak di masa depan, kamu tidak perlu memusingkan biaya untuk membayar keperluan tersebut.

4. Luangkan waktu untuk me time

Sebagai wanita yang menjalankan peran secara ganda, ada baiknya kamu memberikan waktu kepada dirimu sendiri untuk beristirahat sejenak dari padatnya aktivitas sehari-hari.

Me time penting untuk dilakukan agar kamu terhindar dari stres atau burnout akibat bekerja dan mengurus rumah tangga secara bersamaan. Pasalnya, tidak sedikit ibu rumah tangga yang mengalami stres akibat terlalu kelelahan dalam mengurus tugas kantor dan rumah.

Kamu bisa meluangkan waktu untuk melakukan perawatan diri seperti ke salon, spa, pijat refleksi atau tempat favoritmu lainnya.

5. Jaga emosi dan pola hidup

Menjadi wanita karier sekaligus ibu rumah tangga pastinya perlu untuk memiliki tenaga ekstra dan stamina kuat agar mampu menjalani dua peran sekaligus. Tidak hanya itu, penting bagi kamu untuk mengontrol emosi.

Sehingga, ketika kamu menemui masalah di kantor atau rumah, kamu dapat berpikir dengan tenang. Salah satu caranya, kamu bisa mencari tempat atau luangkan waktu untuk merelaksasikan dirimu sendiri. Jangan lupakan untuk beristirahat secara cukup, serta menjaga pola makan dan berolahraga.

Menjadi ibu rumah tangga dan wanita karier memang tidaklah mudah untuk dijalankan. Sehingga, banyak hal yang harus kamu pertimbangkan ketika mengambil keputusan tersebut. Jadi kamu bisa ikuti tips di atas supaya mampu menjalankan ke dua peran tersebut ya.

Tetapi, jika kamu ingin mencoba pekerjaan dengan sistem work from home atau hybrid, yuk download EKRUTES.ID dan dapatkan berbagai informasi lowongan pekerjaan dari berbagai perusahaan ternama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *