Sosial Media Untuk Bisnis Perusahaan, Apakah Penting?

sosial media bisnis

Kalau menurut kamu pada saat ini semua perusahaan sudah pasti memiliki media sosial, maka kamu keliru. Ada banyak loh perusahaan yang merasa belum membutuhkan media sosial. Ada banyak faktor, dari perbedaan generasi, tidak adanya talenta digital, sampai kegagalan management yang terlambat menangkap tren. Padahal ada banyak perusahaan baru atau brand baru yang bahkan berhasil meraup laba dari branding yang dilakukan di media sosial.

Sebetulnya, seberapa penting penggunaan media sosial untuk branding dan promosi perusahaan? Selain membuat mendekatkan perusahaan dengan target pasarnya, penggunaan sosial media juga memiliki berbagai manfaat untuk perkembangan bisnis perusahaan. Lantas manfaat apa saja yang bisa didapatkan perusahaan ketika memanfaatkan sosial media?

Berikut EKRUTES.ID akan berikan empat manfaat yang akan didapatkan perusahaan ketika berhasil memanfaatkan sosial media.

Apa saja manfaat sosial media untuk bisnis perusahaan

Berikut ini beberapa manfaat sosial media yang berguna untuk perkembangan bisnis perusahaan, seperti berikut:

1. Mengenal customer

Kunci kesuksesan dari sebuah bisnis adalah mengenal customer dengan baik. Oleh karena itu dengan memiliki sosial media yang baik, perusahaan dapat memanfaatkan hal tersebut untuk proses bisnis dan branding perusahaan.

Ada berbagai aplikasi sosial media yang dapat kamu manfaatkan, salah satunya Facebook Insight yang berguna untuk mempelajari bahasa dominan yang diucapkan antara pengguna sosial media (usia atau jenis kelamin).

Selain itu, kamu juga bisa melihat tren usia pengguna sosial media untuk menjadi acuan ketika memilih target audiens perusahaan. Sehingga berguna untuk menentukan konten dan Bahasa yang sesuai dengan target audiens tersebut.

2. Menerima kritik pelanggan

Selain melakukan interaksi dengan customer, mendapatkan feedback positif atau negatif merupakan salah satu hal terpenting ketika menjalankan bisnis.

Hal ini tentunya bisa menjadi penilaian, apakah bisnis yang kamu lakukan telah berhasil atau tidak. Feedback tersebut juga dapat menjadi acuan untuk perusahaan memperbaiki strategi bisnisnya di sosial media.

Sosial media dapat menjadi alat untuk mengukur tingkat kepuasaaan pelanggan terhadap produk atau jasa yang ditawarkan oleh perusahaan. Kamu dapat membuat kolom untuk meminta penilaian terkait produk perusahaan kamu kepada customer, sehingga customer bisa memberikan review sejujur mungkin.

3. Melihat persaingan pasar

Berbagai informasi dari kompetitor bisa kamu dapatkan di sosial media, dengan melakukan analisa kegiatan yang jalankan oleh kompetitor. Hal ini tentunya akan memudahkan kamu untuk mendapatkan strategi bisnis agar bisa mengalahkan pesaing tersebut.

Sosial media marketing juga bisa membantu perusahaan untuk menaikan pengunjung website, agar memperoleh traffic tinggi sehingga berpengaruh positif pada SEO website. Kamu bisa memanfaatkan share link pada postingan di akun sosial media kalian.

Selain itu, kamu bisa melihat bagaimana kompetitor dan followers-nya, sehingga kamu dapat melihat bagaimana mereka melakukan pemasaran pada produknya. Dengan informasi ini tentu akan memudahkan perusahaan membuat strategi dan rencana marketing, hingga mengembangkan konten promosi sosial media.

4. Memberikan respon cepat

Saat ini pastinya banyak customer yang mencari sosial media perusahaan sebagai tempat memberikan komplemen atau pesan positif. Oleh karena itu, jika kamu bekerja sebagai admin sosial media perusahaan penting untuk kamu merespon cepat seluruh keluhan yang diberikan oleh customer.

Hal ini karena masih banyak admin atau customer service perusahaan yang hanya memberikan respon ketika customer memberikan komplen di telfon, tetapi tidak segera merespon ketika customer memberikan komplen di media sosial.

Padahal komplen yang diberikan di sosial media dapat berakibat buruk jika tidak ditangani dengan cepat, karena dapat dengan mudah dilihat oleh orang lain sehingga menimbulkan penilaian buruk pada produk.

Tak hanya merespon komplen, ketika admin sosial media melakukan interaksi dengan para followers-nya tentu akan memberikan citra yang baik. Sehingga orang akan semakin mengenal brand perusahaan tersebut lebih luas.

Itulah rangkuman mengenai pentingnya sosial media untuk bisnis perusahaan. Di era digital saat ini, penggunaan sosial media untuk perusahaan merupakan hal yang penting untuk dilakukan agar mempermudah branding produk sehingga lebih dikenal oleh banyak kalangan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *