Strategi Pemasaran Yang Bisa Dilakukan
Mungkin beberapa dari kamu saat ini sedang akan mulai berkecimpung di industri pemasaran. Mengawali karir ini tentu harus memiliki bekal dasar dari strategi pemasaran yang dapat kamu pelajari sendiri atau mengikuti beberapa seminar maupun workshop mengenai dunia pemasaran.
Baca Juga : Anak SMK, Lakukan Ini Setelah Lulus
Dalam dunia bisnis, strategi pemasaran ini diperlukan guna menarik konsumen datang atau membeli sehingga dapat meningkatkan penjualan produk. Strategi bisnis sendiri sebenarnya merupakan kumpulan tindakan bisnis yang terukur untuk pengenalan produk hingga membuat konsumen melakukan pembelian.
Strategi pemasaran tentu tidak lepas dari 4p yaitu product, price, place, promotion, yang dimana cakupan strategi pemasaran yaitu dimulai dari perumusan produk, target pasar, harga produk, serta dimana produk akan dipasarkan dan dengan media apa untuk melakukan promosi.
Untuk dapat mencapai itu semua, berikut beberapa contoh strategi pemasaran yang sering digunakan;
1. Menyasar Target Market
Sebelum mulai menjual produk tentu kamu harus mengenal dulu, siapa target pasar yang potensial untuk produkmu. Setelah itu, pelajari karakteristik konsumen seperti cara komunikasi untuk target pasar usia 20 tahun dengan target pasar usia 50 tahun tentu berbeda. Media apa yang sering digunakan oleh target pasar juga harus kamu ketahui. Saat ini semua level usia menggunakan ponsel untuk mencari informasi, maka kamu juga harus menyesuaikan agar konsumen betah berada di situs web atau aplikasi dari produk kita untuk dapat melakukan pembelian. Rajin-rajinlah membuat analisis pasar.
2. Promosi dan Iklan
Terdapat beberapa cara bagaimana perusahaan menampilkan dan memperkenalkan produknya di pasaran.
- Pertama, kamu bisa melakukannya secara organik. Cara ini biasanya dilakukan dengan cara memberikan informasi yang bermanfaat melalui sosial media ataupun melaksanakan event. Metode ini tentu tidak langsung menghasilkan income, tetapi cukup efektif mempertahankan engagement konsumen terhadap produk kamu. Metode ini sering disebut soft selling.
- Kedua, kamu bisa melakukan iklan berbayar. Kamu bisa memanfaatkan Fecebook Ads, Instagram Ads, ataupun Tiktok Ads. Iklan berbayar ini juga bisa disesuaikan dengan target pasar, seperti memilih iklan ini akan menyasar rentang usia berapa, dari daerah mana, dll.
3. Meningkatkan Brand Awareness
Mungkin beberapa dari kalian tidak setuju brand awareness efektif dapat menghasilkan income. Namun, perlu kamu ketahui brand awareness menjadi cara terbaik konsumen mengetahui produkmu. Contohnya, saat kamu melihat keranjang berwarna orange, kamu akan teringat dengan e-commerce Shopee. Mungkin hanya dengan melihat tanda centang, kamu langsung teringat dengan Nike. Hal ini sangat membantu karena produkmu akan selalu diingat. Ketika konsumen merasa kebingungan, produkmu menjadi potensial untuk dapat dibeli karena yang paling diingat.
4. Kolaborasi Dengan Influencer
Percaya atau tidak, saat ini banyak sekali brand yang menggandeng sejumlah influencer untuk mambantu dalam media promosi. Hal ini dianggap efektif untuk meningkatkan brand awareness sekaligus penjualan dikarenakan konsumen akan mampu mengingat dan ikut terpengaruh karena influencer menggunakan produk tersebut. Selain berkolaborasi dengan influencer, kamu juga bisa menggunakan metode co-branding. Sistem dari metode ini yaitu dengan cara menggandeng brand lain yang sudah lebih memiliki dampak yang besar, namun memiliki tujuan yang sama. Metode co-branding sifatnya adalah saling bertukar. Biasanya masing-masing dari brand memiliki kelebihan yang bisa saling menguntungkan.
5. Berikan Secara Gratis
Kata “gratis”, “promo”, “diskon”, bisa menjadi kata paling ampuh untuk menarik perhatian konsumen dari level manapun. Kamu bisa berinteraksi dan melakukan penjualan secara langsung sehingga konsumen dapat langsung menikmati produk tersebut. Walau mungkin waktunya hanya singkat, namun setidaknya konsumen juga sudah melakukan trial. Apabila dirasa sesuai dengan kebutuhan, tentu produkmu akan jadi pilihan utama walaupun nantinya sudah tidak ada lagi yang “gratis”.
Info seputar lowongan kerja terbaru, tips pengembangan diri, dan psikotes online gratis kunjungi EKRUTES.ID di sini ya!